Jakarta, ibuwma.wapresri.go.id – Digitalisasi merupakan era teknologi yang tidak hanya menjadi sumber informasi, namun juga menjadi media pemasaran produk bagi pelaku industri kecil dan menengah (IKM). Untuk itu, pelaku IKM diharapkan dapat terus berinovasi menghasilkan produk-produk berkualitas melalui e-commerce, sehingga dapat memasarkan produk-produk mereka dengan target pasar yang lebih luas.

“Pelaku IKM harus melakukan berbagai inovasi dalam menciptakan produk-produk berkualitas yang dipasarkan melalui e-commerce sehingga mampu bersaing dengan produk sejenis dari luar negeri,” tegas Ibu Hj. Wury Ma’ruf Amin saat menghadiri Peluncuran Tokokaltengberkah.com. secara virtual  di Jakarta, Selasa (26/04/2022).

Menurut Ibu Wury, para pelaku IKM dapat memanfaatkan keberadaan e-commerce sebagai peluang dalam memasuki pasar global untuk target penjualan produknya.

“E-commerce dapat menjadi peluang bagi pelaku IKM dalam mengembangkan bisnisnya, serta memungkinkan untuk melakukan pemasaran dengan tujuan pasar global,” ujarnya.

Dalam kesempatan tersebut, tidak lupa Ibu Wury memberikan ucapan selamat dan apresiasi kepada jajaran pengurus Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng) yang telah bersinergi mengupayakan kesejahteraan IKM.

“Saya menyampaikan apresiasi kepada seluruh pengurus Dekranasda Provinsi Kalimantan Tengah atas dedikasi, dukungan, semangat, dalam upaya meningkatkan kesejahteraan pelaku IKM, dan mengharumkan produk IKM Indonesia di mata dunia,” pungkasnya.

Sebelumnya, Ketua Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Provinsi Kalteng yang juga menjabat sebagai Ketua Tim Penggerak PKK Provinsi Kalimantan Tengah Yulistra Ivo Azhari Sugianto Sabran menyampaikan, Dekranasda Kalteng terus berupaya dalam memajukan industri produk IKM, khususnya melalui media pemasaran.

“Kita di lapangan terus melakukan pembinaan dan pelatihan. Berkaitan dengan promosi, dan diinisiasi oleh Gubernur [Kalteng] adalah kita membangun Sentral Borneo Souvenir, tempat pemasaran produk Kalimantan Tengah yang nyaman, representatif, dan mudah diakses,” ungkap Ivo.

Ivo juga mengharapkan produk buatan Kalteng dapat semakin dikenal melalui media sosial, sebagai perantara dalam menarik pangsa pasar anak muda.

“Mengoptimalkan sosial media dengan tujuan untuk menarik minat dan juga menjangkau pasar yang lebih luas dan juga kita ingin menjangkau para anak muda. Untuk supaya mereka lebih aware terhadap produk-produk di Kalimantan Tengah,” pungkasnya.

Sebagai informasi, Tokokaltengberkah.com merupakan e-commerce yang diinisiasi oleh putra daerah Kalimantan Tengah yang menjual produk-produk buatan Kalimantan Tengah dengan harapan dapat memajukan IKM Kalimantan dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat setempat.

Turut hadir secara langsung pada kesempatan tersebut Wakil Gubernur Kalimantan Tengah Edy Pratowo dan jajaran anggota Forkopimda Provinsi Kalimantan Tengah. Sementara hadir secara virtual Ketua Harian Dekranas Tri Tito Karnavian. (DAS/SK – BPMI, Setwapres)